Mesin Waktu


.....

Saya terkesima melihat karya seni masyarakat Toraja yang dituangkan dalam bangunan pemakaman. Terlihat jelas bahwa bagi masyarakat Toraja kematian harus dirayakan dengan megah sebagai bentuk penghormatan terhadap anggota keluarga yang telah berpulang. Kamera saya mulai berbunyi riang mengabadikan kemegahan kubur batu ini, mencoba mengabadikan nilai-nilai tradisi yang dilekatkan dalam setiap lekuk bangunan. Sementara itu Teddy berdiri tak sabar ingin segera melanjutkan perjalanan dan menjelajah bagian lain di kompleks pemakaman tradisional Toraja ini. “Don’t you dare leave me here alone,” saya berkata mengancam tanpa mengalihkan perhatian dari lensa kamera.

Bangunan kubur batu itu seperti menghipnotis saya. Setiap sudutnya menarik untuk dieskplorasi dalam slide demi slide foto. Perhatian saya terpecah saat mendengar suara Teddy, “Cha, kita butuh guide.” Saya terpaku di tempat ketika menyadari lelaki itu telah berjarak sekitar 20 meter dari tempat saya berdiri, lebih terhenyak lagi ketika melihat pemandangan yang dia tunjukkan di belakang punggungnya: jajaran peti kayu yang telah lapuk dimakan usia dengan tengkorak dan tulang belulang manusia yang berserakan di sekitarnya.

Dengan langkah panjang dia menghampiri saya yang masih berdiri kaku tak mampu bergerak kemudian menarik tangan saya pergi dari tempat itu. Kami seakan sepakat untuk berjalan terburu melangkahkan kaki agar cepat kembali ke peradaban. Satu cubitan gemas mendarat mulus di pinggang Teddy, “never ever leave me like that again” suara saya mendesis tajam.

....

(4 Hari Untuk Selamanya, wait for further stories)

0 Response to "Mesin Waktu"

Posting Komentar

(01)Wisata (02)Kuliner 4 Hari Untuk Selamanya Anyer Artikel Budaya Artikel Lainnya Artikel Wisata backpackingan murah langkawi Bali Bangkok Belanja Belitung BestFriendForever Blogosphere Bojonegoro Books Bromo Carita College Daftar Hotel Dunia Family Film Festival Flashmob go-blogtraveler Gresik Heritage I Love It info Inggris Inspirasi itinerary langkawi itinerary langkawi murah J88 JEMBER Jakarta jalan-jalan hemat ke langkawi jalan-jalan murah jalan-jalan murah ke langkawi JalanJalan Japan JAWA Jawa Barat Jawa Tengah Jawa Timur KompetiBlog Komuter Konser Kopdar Kyoto Lamongan langkawi liburan hemat liburan hemat ke langkawi liburan murah Life For Passion Lombok London LoveLive Macau MakanMakan Makassar Malang malaysia Memories Mojokerto Movies Music Nara NUSA TENGGARA Office Osaka PAPUA pejalan PhotosPict Prambors Radio Ranu Kumbolo Scandinavia Europe ShopaLover Studi di Belanda SULAWESI Tempat Wisata Tempat Wisata Di Amerika Tempat Wisata Di Australia Tempat Wisata Di Bandung Tempat Wisata Di Bogor Tempat Wisata Di Brazil Tempat Wisata Di Indonesia Tempat Wisata Di Jawa Tengah Tempat Wisata Di Jogja Tempat Wisata Di Lampung Tempat Wisata Di Lombok Tempat Wisata Di Malang Tempat Wisata Di New Zealand Tempat Wisata Di USA Tips Toraja travel traveler traveling murah travelling U Fm Wisata Alam Wisata Bahari Wisata Bandung WISATA BANYUWANGI Wisata Bogor WISATA BONDOWOSO Wisata Budaya Wisata Cirebon Wisata Garut WISATA JOGJAKARTA Wisata Kuliner Wisata Pantai Wisata Pendidikan Wisata Sejarah